DEKALOG FILSAFAT HIDUP ORANG NGADA

Orang Ngad(h)a merupakan salah satu etnis yang mendiami tanah Flores, Nusa Tenggara Timur. Sebagai masyarakat yang memiliki tatanan nilai kehidupan agama, ideologi, politik, sosial dan budaya, tentunya orang Ngada memiliki filsafat hidup yang menuntun arah dan tujuan hidupnya.  Berikut ini adalah Sepuluh Daftar Prinsip yang menjiwai orang Ngadha dalam kehidupan sehari-hari, yaitu :

1. DEWA ZETA NITU ZALE

HARAFIAH
:
Allah di tempat tinggi, Dewa Bumi di tempat terdalam di bumi.

MAKNA
:
Mengabdi Allah Yang Maha Tinggi, Menghargai Dewa Bumi sebagai Penguasa/Penunggu di Bumi.

INTI
:
Aspek Ketuhanan

2. BODHA MOLO NGATA GO KITA ATA

HARAFIAH
:
Harus memandang baik terhadap manusia.

MAKNA
:
Hargailah sesamamu manusia.

INTI
:
Aspek Kemanusiaan.

3. DHEPO DA BEO TEDU DA BUPU

HARAFIAH
:
Ikutlah pada yang tahu, tirulah pada orangtua.

MAKNA
:
Bergurulah pada orang yang lebih tahu, turutilah ajaran orangtua.

INTI
:
Meneladani ajaran orangtua/leluhur.

4. DHUDZU PURU NEE NAMA RAKA

HARAFIAH
:
Carilah sampai dapat, kejarlah sampai sasaran.

MAKNA
:
Bertekunlah pada tugasmu, sampai mencapai tujuan.

INTI
:
Kebulatan tekad untuk mencapai sebuah tujuan.

5. DUA WI UMA NUKA WI SAO

HARAFIAH
:
Turun ke kebun, naik ke Rumah Adat.

MAKNA
:
Harus berkebun, dan harus kembali ke Rumah Pusat.

INTI
:
Berjuang mencari nafkah, namun tetap ingat rumah.

6. MODHE NEE XOGA WOE MEKU NEE DOA DELU

HARAFIAH
:
Berbaiklah dengan teman, bergaul santun dengan saudara.

MAKNA
:
Hargailah sesamamu.

INTI
:
Kerukunan dalam pergaulan hidup bermasyarakat.

7. MAKU NEE DA FAI WALU, KAQO NEE DA ANA SALO

HARAFIAH
:
Hargailah para janda, rangkullah para yatim/piatu.

MAKNA
:
Menghargai para janda dan anak-anak yatim/piatu.

INTI
:
Perlindungan kepada kelompok rentan dan kaum lemah.

8. GO NGATA GO NGATA, GO TENGE GO TENGE

HARAFIAH
:
Milik orang adalah milik orang, milik sendiri adalah milik sendiri.

MAKNA
:
Hargailah apa yang menjadi kepunyaan orang lain, dan tidak mencampuradukkan dengan kepunyaan sendiri.

INTI
:
Penghormatan terhadap hak-hak orang lain.

9. KEDHU SEBU PUSI SEBU

HARAFIAH
:
Mencabut sebuah pohon/tanaman "Sebu", menanam kembali "Sebu" di tempat yang sama.

MAKNA
:
Ketika kamu mencabut sebuah pohon yang berkualitas baik, hendaklah kamu menanam bibit pohon pengganti yang berkualitas baik pula.

INTI
:
Kaderisasi, agar generasi tua yang mumpuni, dapat digantikan oleh generasi muda dengan kualitas yang sama atau lebih baik.

10. BUGU KUNGU NEE URI LOGO

HARAFIAH
:
Jemari tumpul, dan terpanggang punggung.

MAKNA
:
Kamu harus rajin bekerja hingga jari jemari-mu tumpul, dan punggung-mu tahan terhadap panasnya terik matahari.

INTI
:
Bekerja keras dengan sekuat tenaga.

Orang Ngada memiliki tuntunan nilai-nilai luhur yang telah diwariskan dari generasi ke generasi. Semoga nilai-nilai itu tidak tergerus oleh pesatnya perkembangan zaman.

(Sumber : Tulisan P. Hubert Mudan, SVD

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RITUAL ADAT ETNIS NGADA DI PULAU FLORES